H-2 bulan. Yak, Agustus September Oktober.Ternyata cukup singkat untuk mempersiapkan segala tentang pernikahan. Bulan Agustus harus dikebut ini untuk menyiapkan urusan administrasi ke KUA, jadi masih nunggu dari pihak lelaki si :D .
Macam-macam yang dipersiapkan insyaAllah bakalan aku catat di blog ini, sebagai buku abadi. Mulai dari A-Z, tapi sesuai persiapan pernikahanku ya. Bukan pernikahan orang lain. Hehe..
Lamaran.
Hahaha, untung ada Facebook yang selalu mengingatkanku akan tanggal bersejarah (Maklum sering lupa tanggal). Alhamdulillah tanggal 13 April 2014 setelah melakukan perjalanan yang panjang.. Eng ing eng,, aku dilamar <3 .
Tepatnya habis Maghrib sebelum Isya', keluarga dari Comal sampai menuju rumah. Rombongan keluarga besar, rasa-rasanya rumahku nggak cukup untuk menjamu mereka. Hehehe.. Snack-snack sudah siap, dan keluargaku beserta pakde-bude juga sudah siap menyambut mereka. Uh, rasanya pengen senyam-senyum aja. Hahaha..
Acara lamaran dimulai, diawali dengan MC pakde Zahid. Entah apa yang dibicarakan (karena memakai bahasa Jawa halus). Kemudian pihak keluarga dari mamas "bertanya" 2 macam pertanyaan. pertama, apa Lely udah ada yang punya??yang kedua, kalau belum punya mau nggak dilamar?? :)
Kemudian dijawab oleh pakde Rudin, intinya oke oke aja. Hahaha. Kenapa Bapak nggak ngorbrol apa-apa ya? Bapak bicara si, tapi cuma sekedar kata sambutan dari tuan rumah. Soalnya untuk urusan yang lamaran semua diserahkan ke pakde gitu.
Nah, di tempat kami untuk urusan pertanggalan nikah tidak ditentukan saat itu sekaligus. Melainkan di lain hari. Jadinya gini, setelah acara lamaran beberapa saat kemudian keluarga kami mengunjungi rumah mamas. Menjawab kepastian nikah tanggal berapa gitu. Tapi, pas njawab kemarin nggak ke rumah Comal tapi di rumah mbak Ain (mbaknya mamas) yang ada di patangpuluhan. Hehee..
Untuk acara lamaran udah selesai. Simpel, nggak perlu ribet-ribet. Tunggu cerita tentang siap nikah selanjutnya ya :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar